KARAWANG – Event
‘Karawang Creative Night’ tahun 2015 siap dikemas meriah. Selain
menyajikan perwajahan khas Kabupaten Karawang dari kondisi sejarah,
kekinian dan Karawang kedepan, juga bakal menyuguhkan beragam kegiatan
seni budaya yang akan ditampilkan di spot-spot acara di Karawang Central
Plaza (KCP).
Pemrakarsa kegiatan, Asep Irawan Syafei,
yang juga CEO Fakta Jabar Mediatama mengatakan bahwa secara
keseluruhan, panitia mencatat ada lebih dari ratusan komunitas seniman
dan budaya yang akan terlibat dalam tim kreatif gelaran ‘Karawang
Creative Night’ tahun 2015 yang mulai digelar 26 September sampai 27
September.
“Dalam gelaran kali ini, ada berbagai
macam tim kreatif yang akan terlibat, dari mulai tim kreatif seniman
budaya tradisi, kontemporer, modern, kuliner dan lainnya yang akan ikut
memeriahkan acara,” katanya.
Asep selanjutnya mengatakan bahwa
perbedaan lain dalam agenda ‘Karawang Creative Night’ adalah semakin
banyaknya acara-acara seni yang ditampilkan untuk menghibur sekaligus
memberikan pengetahuan bagi masyarakat baik pendatang maupun asli
Karawang.
“Banyak konsep dengan ditambah dengan
acara yang berbeda dalam ‘Karawang Creative Night’ ini, selain seni,
budaya, acara juga akan menampilkan pagelaran sejarah, budaya, peradaban
Citarum, produkproduk- lokal, kuliner khas Karawang, kreativitas Urang
Karawang dan lainnya. Inti sarinya, semua yang menjadi jati diri dan
kebanggaan Urang Karawang bisa disaksikan,” katanya.
Kecuali itu, sambung Asep, event ini pun
akan memberi ruang venue untuk memberikan apresiasi atau penghargaan
bagi orang-orang yang berjasa terhadap Karawang. Semisal dari pelaku
seni dan atlet, guru ngaji sampai petugas kebersihan.
“Juga event akan dihadiri oleh para
pelaku bisnis kreatif dari kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung dan
Surabaya. Bahkan kita undang juga dari manca negara, supaya bisa
memotret dan mendongkrak potensi Karawang agar bisa mendunia,”
ungkapnya, menjelaskan event ‘Karawang Creatif Night’ dibuka cuma-cuma
kepada para pihak yang berminat mengisi acara.
*Fakta Jabar
Hayang milu....
BalasHapusAduuh, gak ada libur..
BalasHapus